Beli Ikan di Pasar Ikan Pituruh Purworejo Ini Dijamin Higienis dan Segar
PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES.COM – Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Pituruh bersama Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) \"Mina Tirta\" Pituruh mendirikan Pasar Ikan Pituruh. Pasar yang terletak di Dukuh Wetan RT 01 RW 03 Desa Pituruh tersebut menjadi sebuah terobosan untuk meningkatkan perekonomian sekaligus memudahkan masyarakat untuk mendapatkan ikan. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Perikanan Purworejo, Al Bambang Setyawan SSos Msi, mengatakan bahwa pasar ikan di Desa Pituruh ini merupakan salah satu inovasi yang sangat baik. \"Adanya pasar ini diharapkan bisa bermanfaat untuk masyarakat di sekitar wilayah kabupaten pada umumnya. Saya patut apresiasi pasar ikan ini karena di Purworejo kali pertama ada pasar ikan yang menjual ikanya dalam kondisi hidup, dijamin higienis dan segar,” katanya, usai peresmian Unit Usaha Perikanan \"Pasar Ikan\" Bumdes Pituruh, Selasa (29/3). Menurutnya, momentum peluncuran pasar ikan juga sangat tepat karena menjelang Ramadan. Pusat jual beli dan lelang ikan ini diharapkan mampu menopang perekonomian masyarakat, khususnya di Desa Pituruh. \"Pengelola dan perintis pasar Ikan Pituruh harus terus semangat, ini juga selaras dengan program gemar makan ikan, membantu mengatasi stunting anak, bisa menembus pasar lebih luas,\\\'\\\' ungkapnya. Lebih lanjut disampaikan bahwa pasar ikan ini cukup unik. Pasalnya, ikan yang dijual langsung diambil dari kolam penampungan sehingga terjamin kulitasnya. Harganya juga cukup terjangkau bagi masyarakat sehingga dapat membantu program pemerintah. “Diharapkan apa yang dijual di pasar ini bisa diterima seluruh kalangan masyarakat baik jual beli bibit, ikan konsumsi serta produk olahanya,” tandasnya. Direktur Bumdes Pituruh Wahyu Wardono menyebut pasar ikan merupakan salah satu upaya membantu meningkatkan ketahanan pangan. Lebih dari itu, menopang perekonomian melalui unit usaha yang mampu menunjang program Bumdes. \"Ide pendirian pasar ikan ini tercetus saat berdialog dengan kelompok pembudidaya ikan. Mereka kesulitan bagaimana caranya untuk memasarkan hasil budidaya ikan yang dimiliknya,” sebutnya. Sementara itu, Ketua Mina Tirta, Ponijo, mengaku bersyukur atas terwujudnya pasar ikan. Menurutnya, pasar ikan ini memberdayakan potensi-potensi warga yang ada. “Saya berharap ini akan menumbuhkan iklim perekonomian di wilayah Kecamatan Pituruh khususnya Desa Pituruh. Adanya pasar ini berasal dari ide Pokdakan yang diakomodir serta difasilitasi Bumdes, pemerintah desa dan dibimbing oleh penyuluh perikanan,” jelasnya. (top)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: